Google Luncurkan Android 10, Smartphone Keluarga Google Pixel Kebagian Jatah Pertama

Google Luncurkan Android 10, Smartphone Keluarga Google Pixel Kebagian Jatah Pertama



Android 10

dirolu - Setelah menjadi perbincangan selama beberapa bulan, Google akhirnya meluncurkan sistem operasi terbarunya, Android 10 atau dikenal dengan Android Q. Seperti rilis sebelumnya, keluarga Google Pixel, mulai Google Pixel 2,3,2 XL,3XL,3a dan 3a XL kebagian jatah pertama untuk mencicipi update sistem operasi ini.
Tak hanya Pixel, Essential, smarphone buatan Bapak Android, Andy Kurbin juga kebagian jatah pertama.
Berbeda dengan sebelumnya, Android 10 adalah sistem operasi tanpa nama lain makanan. Angka 10 menunjukkan usia Android yang kini sudah mencapai satu dekade.

Tak hanya itu, perbedaan juga terlihat pada logo Android yang selama ini menampilkan budgroid dengan tampilan robot hijau yang utuh, kali ini hanya menampilkan kepalanya saja.
Seperti dikutip dari beberapa situs smartphone, update Android 10 membawa beberapa peningkatan fitur seperti navigasi berbasis gestur, fitur untuk melindungi lokasi, dan quick actions untuk membalas pesan dengan cepat. Android 10 juga mengusung tema gelap yang berbeda dengan sebelumnya.
Apakah smartphone anda sudah kebagian updatenya ? coba cek pada pengaturan sistemnya. Seperti biasanya, untuk mengupdate sistem operasi ini lebih baik menggunakan koneksi wifi dan baterai yang terisi penuh. (and)


SUMBER : Berbagai Sumber

Previous Post Next Post