Teka Teki Fitur Mode Malam WhatsApp

Teka Teki Fitur Mode Malam WhatsApp



Dirolu - Untuk meningkatkan kualitas penggunaannya, kabarnya WhatsApp akan menerapka fitur mode malam. Fitur ini berguna untuk memaksimalkan fungsi kamera saat malam hari, yang tentunya akan minim cahaya.
Kabar ini juga sebenarnya baru muncul di fitur WhatsApp Translation untuk iPhone. Entah kapan, namun beberapa kabar menyebutkan, mode malam WhatsApp akan diterapkan pada iOS dan kemungkinan Android menyusul setelahnya.
Hingga kini masih belum jelas disebutkan, apakah mode malam ini hanya untuk meningkatkan fungsi kamera pemotretan atau juga bisa diterapkan pada kamera video call. Namun yang jelas, fitur seperti ini bukan kali pertama diterapkan. Beberapa media sosial sudah menerapkan fitur ini sebelumnya. (and) 

Previous Post Next Post