Pulihkan Baterai Smartphone Dengan Kalibrasi

Pulihkan Baterai Smartphone Dengan Kalibrasi

 
Ilustrasi charging


Dirolu - Dari sekian banyak pengguna smartphone, keluhan yang paling sering adalah masalah daya baterai yang cepat habis. Padahal pertama dibeli, kemampuan baterai terasa awet. Masalah ini sebenarnya wajar terjadi. Apalagi cara pengisian baterai yang salah, akan membuat kondisi baterai menjadi tidak sehat.

Beberapa kondisi yang menandakan baterai smartphone anda tidak sehat antara lain,

- Indikator baterai yang cepat menurun
- Indikator yang naik turun
- Saat melakukan pengisian, indikator sering timbul hilang
- Saat baterai sudah habis, smartphone tidak bisa dinyalakan sama sekali.

Untuk mengatasi masalah ini, ada baiknya melakukan kalibrasi pada baterai. Caranya mudah dan bisa dilakukan siapa saja. Caranya :

- Lakukan charging hingga indikator mencapai 100 persen dalam keadaan smartphone menyala
- Selanjutnya, matikan smartphone dan charge kembali hingga benar-benar penuh 100 persen. Setelah terisi penuh nyalakan smartphone.
- Setelah menyala, gunakan smartphone sampah daya baterai habis dan biarkan hingga mati sendiri. Jika sudah mati, kembali lakukan charging hingga terisi penuh.

Dengan melakukan tiga langkah diatas, berarti anda sudah melakuka kalibrasi pada baterai. Cara ini sudah pernah dicoba pada beberapa merk dan berhasil. (and)

Sumber : Droidlime
Previous Post Next Post